Kamis, 13 Desember 2007

TemPO Doelu

Postweg Bandoeng
Salah satu proyek kolosal pada jaman penjajahan dulu adalah proyek pembuatan jalan raya pos (Postweg) . Pembuatan jalan yang diprakarsai oleh Gubernur Jendral pada waktu itu, Daendels, dimulai pada tahun 1811. Jalan Raya yang menghubungi Anyer di ujung barat pulau Jawa dan Panarukan di ujung timur pulau Jawa, tak hanya terbilang wah di jaman itu tapi juga menelan banyak korban buruh pribumi. Kota Bandoeng merupakan salah satu kota yang terlewati jalan raya ini. Postweg yang membelah kota Bandoeng dari barat ke timur, sekarang ini menjadi 3 jalan utama yaitu: jalan Sudirman di sebelah barat, jalan Asia-Afrika di tengah kota, dan jalan Ahmad Yani di timur kota Bandoeng.





Kabupaten Bandoeng
Kabupaten Bandung merupakan pendamping kota Bandung sejak dulu. Jika kota Bandung tak pernah berubah banyak. Maka kabupaten Bandung selalu mengalami perubahan. Contoh yang mudah adalah ibukta kabupaten Bandung. Jika dahulu -seingat saya- ibukota kabupaten Bandung bertempat di kota Bandung. Tepatnya di sebelah selatan alun-alun kota bandung. Kemudia pada tahun 80-an (atau 90-an?) ibukota kabupaten pindah ke Soreang, kota kecil di selatan Bandung. Kota kecil yang pasti terlewati jika kita pergi Pangalengan. Foto di bawah ini adala foto pusat pemerintahan kabupaten Bandung yang bertempat di selatan alun-alun kota Bandung










Tidak ada komentar: